Tayang di Bioskop, Film Berbie Cetak Rekor Box Office

GAYA HIDUP574 Dilihat

JAKARTA – Film Barbie sudah tayang di bioskop seluruh Indonesia sejak 19 Juli lalu. Barbie merupakan film terbaru garapan Greta Gerwig, sutradara yang terkenal lewat Lady Bird (2017) hingga Little Women (2019).

Berbie perdana tayang Gerwig berkolaborasi dengan pasangannya, Noah Baumbach, yang menjadi penulis naskah.

Seperti dikutip dari CNN Indonesia, Film tersebut mencetak rekor baru setelah mendominasi box office pada pekan tayang perdana.

Film garapan Greta Gerwig itu menorehkan pendapatan hingga US$155 juta atau sekitar Rp2,32 triliun (US$1=Rp15.030) untuk box office Amerika Utara.

Capaian tersebut jauh melampaui proyeksi awal dengan perkiraan US$75 juta. Selain itu, Barbie juga mencetak rekor baru berkat performa impresif di bioskop pada pekan perdana tersebut.

Barbie kini tercatat sebagai film dengan box office pekan perdana terbesar di Amerika pada 2023. Film adaptasi boneka Mattel itu melampaui torehan The Super Mario Bros. Movie yang mencetak US$146,3 juta untuk box office domestik pada pekan perdana.

Jika bertahan hingga akhir tahun, 2023 akan tercatat sebagai tahun pertama dalam sejarah Hollywood di mana film dengan box office pembuka terbesar digarap sutradara perempuan secara solo.

Di sisi lain, perolehan itu juga menjadi rekor baru bagi Greta Gerwig. Sebab, Barbie mencetak pembukaan box office domestik terbesar sepanjang sejarah untuk film garapan sutradara perempuan.

Perolehan Barbie menjadi rekor personal bagi Greta Gerwig. Film itu meraih box office domestik pekan pembuka terbesar sepanjang kariernya.

Barbie melampaui Little Women (2019) yang mendapat penghasilan US$16,8 pada pekan debut, serta Lady Bird (2017) dengan US$364 ribu, dan Nights and Weekends (2008) dengan US$2,9 ribu.

Margot Robbie dan Ryan Gosling ditunjuk sebagai pemeran utama, yakni Barbie dan Ken.

Namun, film tersebut juga diramaikan deretan aktor dan aktris yang berperan sebagai Barbie dan Ken varian lain.

Beberapa varian Barbie diperankan Dua Lipa, Emma Mackey, Kate McKinnon, Issa Rae, Hari Nef, Alexandra Shipp, dan Sharon Rooney.

Sementara itu, varian Ken lainnya diperankan oleh Simu Liu, Kingsley Ben-Adir, Scott Evans, Ncuti Gatwa, dan John Cena.***

Komentar