JAKARTA – Presiden Joko Widodo (Jokowi) merayakan keberhasilan Timnas sepakbola Indonesia meraih medali emas di Sea Games 2023 usai mengalahkan Thailand di final. Jokowi merayakannya dengan makan durian.
Momen makan durian ini diunggah oleh Menseskab Pramono Anung lewat akun Instagramnya @pramonoanungw. Dia menyertakan caption pada unggahan video tersebut bahwa dirinya bersama Jokowi dan beberapa pejabat tengah merayakan kemenangan Timnas Indonesia.
“Merayakan kemenangan Tim Nasional Sepakbola Indonesia, Juara Sea Games, dapat medali emas,” kata Pramono seperti dilihat detikcom pada videonya, Selasa (16/5/2023).
Sementara itu, terlihat pada video itu Jokowi bersama Pramono, Mendagri Tito Karnavian, hingga Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi. Tampak buah durian ada disajikan di depan meja mereka.
Jokowi juga terlihat membuka durian yang sudah dibelah. Mereka juga sesekali berbincang dan tersenyum sambil diiringi musik.
Sebelumnya, Presiden Jokowi juga memberikan apresiasi atas perjuangan pemain sepakbola muda Indonesia mengalahkan Thailand di Sea Games 2023 dan meraih medali emas. Jokowi menyebut pertandingan tersebut luar biasa.
“Perjuangan pemain sepakbola muda Indonesia di SEA Games 2023 di Kamboja malam ini begitu luar biasa,” kata Jokowi dalam postingannya di akun Instagram @jokowi seperti dilihat detikcom, Selasa (16/5).
Jokowi menyebut pertandingan melawan Thailand malam ini begitu dramatis. Tak hanya dihujani gol indah, Jokowi menyebut pertandingan itu juga dibanjiri kartu merah
“Pertandingan yang dramatis, yang diwarnai hujan kartu merah dan kartu kuning, gol-gol indah bahkan di detik-detik tambahan waktu, tersaji dalam 120 menit,” ucapnya.
Jokowi pun memuji tim Garuda Muda Indonesia yang telah memberiakn medali emas sepakbola untuk Indonesia. Dia menyebut perjuangan ini sebagau penantian panjang selama puluhan tahun.
“Malam ini, tim Garuda Muda mempersembahkan medali emas sepakbola dari SEA Games 2023, dengan mengalahkan tim kuat Thailand 5-2 di final. Sebuah penantian panjang selama 32 tahun yang berbuah manis,” ujar Jokowi.
Sumber: detik.com
Komentar