Menuju Kursi DPRD Dumai dan DPR RI, Caleg PSI Gelar Pasar Tebus Murah

POLITIK779 Dilihat

DUMAI – Rabu (7/2/2024) sore, DPD Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Dumai menggelar “Bazar Sembako Raja” bagi para pendukung setia PSI Dumai.

Bazar dilaksanakan di halaman rumah kediaman Caleg DPRD Kota Dumai periode 2024-2029 Dapil 2 (Dumai Timur-Medang Kampai), Nomor Urut 4: Agus Salim, Jl Setia Bakti RT 05 Kelurahan Tanjung Palas Kecamatan Dumai Timur.

Paket sembako berupa beras kualitas super dengan berat 5 Kg, telur 10 butir dan minyak goreng kemasan 1 liter dan paket di serahkan langsung tuan rumah alias Caleg DPRD Kota Dumai, Dapil 2 Nomor Urut 4 yaitu Agus Salim.

Adapun paket sembako merupakan bantuan Sekjen DPP PSI Indonesia Raja Juli Antoni, Ph.D., yang juga ikut dalam kontestasi perebutan kursi DPR RI. Beliau (Raja Juli Antoni/RJA-red) masuk dalam DCT KPU Pusat sebagai Caleg DPR RI periode 2024-2029 dari Partai PSI Dapil Riau 1 Nomor Urut 1.

Selama bazar berlangsung, dengan senang hati warga masyarakat pendukung setia Agus Salim dan Raja Juli Antoni duduk mengantri, untuk menerima paket sembako, walau harus ditebus dengan harga Rp 50.000.- Padahal nilai paket sembako tersebut jika ditaksir harga pasarannya bernilai Rp 100.000. Artinya, paket sembako tersebut telah disubsidi Raja Juli Antoni senilai Rp 50.000 dan telah dilaporkan ke Bawaslu.

Seorang warga RT 5, bernama Ari usai menebus paket sembako, mengucapkan syukur atas kegiatan “Bazar Sembako Raja” yang diselenggarakan DPD PSI Dumai tersebut, karena dengan uang Rp 50.000 ia bisa memenuhi bahan keperluan dapur nya.

“Terimakasih PSI Dumai. Bazar ini sangat membantu kami untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga dengan harga murah”, ucap Ari diaminkan juga seorang tetangga lainnya, Goel, yang juga ikut menebus paket sembako.

Hal sama diucapkan beberapa ibu rumah tangga, yang juga menerima paket sembako. Seperti Ibu Leni, Niar dan Rozalita. Ketiga-tiganya juga merupakan warga RT 05. Mereka bertiga berterimakasih kepada partai berlambang Bunga Mawar Putih tersebut.

“Partai PSI merupakan partai yang baik. Dan kami percaya, hal baik yang dikerjakan PSI akan menghasilkan karya yang baik pula, termasuk kader dan anggota dewan yang nantinya menduduki kursi legislatif,” ujar Bu Leni, mewakili kedua temannya Niar dan Rozalita.

Baik Ari, Goel, Leni, Niar dan Rozalita, ternyata mereka semua telah lama mengenal sosok Agus Salim. Diakui mereka berlima, Agus Salim cukup dikenal sebagai sosok yang ringan tangan, peduli ke masyarakat dan aktif bersosial.

“Kami berharap kepada Caleg DPRD Kota Dumai Dapil 2 Nomor Urut 4 Agus Salim, agar jika nantinya telah duduk di gedung dewan untuk semakin meningkatkan kepeduliannya terhadap masyarakat, apalagi daerah Tanjung Palas merupakan kategori Ring 1 Pertamina RU2 Dumai. Masih banyak perjuangan yang harus di tegakkan, dikarenakan dampak polusi kilang pengolah minyak Bumi ini. Begitu pula Caleg DPR RI Dapil Riau 1 Nomor Urut 1 Raja Juli Antoni, kami doakan cita-citanya menuju Senayan bisa tercapai,” ucapan sama yang di ungkapkan Ari, Goel, Leni, Niar dan Rozalita. Mereka berlima pun sepakat untuk mencoblos kertas suara bagi Agus Salim dan Raja Juli Antoni.

Seorang bapak bernama Ahmad, warga RT 06, yang juga turut menerima bantuan paket sembako, kepada Jurnalis mengatakan bahwa ia dan seisi keluarga nya sangat mendukung Agus Salim dan Raja Juli Antoni.

Sebelum bazar dibuka, sejenak Caleg Agus Salim sampaikan orasi kampanyenya terkait perhatiannya secara khusus kepada Kecamatan Dumai Timur dan Medang Kampai, jika ia diberi amanah sebagai anggota DPRD. Ada 4 bidang yang menjadi perhatian beliau kelak.

“Pertama; saya akan majukan sektor pertanian, kedua; perdagangan, ketiga; industri dan terakhir; koperasi UMKM,” orasi Agus Salim.

Diketahui, bantuan paket sembako didistribusikan RJA lewat DPW PSI Riau yang selanjutnya disalurkan ke DPD PSI Daerah yang termasuk Dapil 1 Caleg DPR RI.

Untuk Kota Dumai, pendistribusian paket dikoordinir langsung Ketua DPD PSI Dumai Sis Anggraeny Br Silitonga, S.Psi., didampingi Wakil Sekretaris DPD PSI Dumai Bro Gabriel Beniah Sitompul.

Untuk teknisnya, pelaksanaan “Bazar Sembako Raja” dilakukan di 4 Dapil Caleg DPRD Kota Dumai. Sementara, pergelaran “Bazar Sembako Raja” di Halaman Rumah Kediaman Caleg DPRD Kota Dumai Dapil 2 Nomor Urut 4 Agus Salim merupakan bazar yang ketiga. Sebelumnya, bazar telah dilakukan DPD PSI Dumai di Bukit Timah (Dapil 1) dan Mekar Sari (Dapil 3). Di setiap dapil, tersedia 100 paket sembako yang dibagikan.

Sebelum membagikan paket sembako, jauh hari sebelumnya DPD PSI Dumai lebih dahulu mendistribusikan kupon kepada para konstituen nya sesuai dapil si Caleg DPRD Dumai.

Baik Agus Salim maupun Ketua DPD Sis Anggraeny Br Silitonga, usai pembagian paket sembako mengucapkan terima kasih kepada Raja Juli Antoni, karena telah mendukung gerakan DPD PSI Dumai dalam membantu masyarakat ekonomi lemah.

“Secara khusus kami ucapkan terimakasih sebesar-besarnya kepada Bro Raja Juli Antoni. Kami juga berharap Bro RJA bisa duduk di Senayan,” tandas Sis Anggraeny dan Agus Salim.

Secara serentak, kepada Jurnalis, Anggraeny Silitonga dan Agus Salim mengajak para pendukung setianya untuk datang ke TPS masing-masing pada 14 Februari 2024 nanti.

“Jangan lupa mencoblos kertas suara warna kuning untuk Caleg DPR RI Partai PSI Nomor Urut 15 Dapil Riau 1 Nomor Urut 1 Raja Juli Antoni dan kertas suara warna hijau untuk Caleg DPRD Kota Dumai Dapil 2 Nomor Urut 4 Agus Salim …!!,” pungkas Anggraeny Silitonga bersama Agus Salim dan Gabriel Beniah Sitompul sambil memperagakan simbol angka dengan jari-jarinya.

Diketahui, selain maju sebagai Caleg DPR RI, Raja Juli Antoni saat ini masih aktif menjabat sebagai Wakil Menteri ATR/BPN RI.(Es)

Komentar