JAKARTA – Nilai tukar dolar AS kembali melanjutkan penguatan. Mata uang Paman Sam kembali tembus Rp 15.000/US$.
Mengutip data RTI, Rabu (31/5/2023), dolar AS pagi ini mengalami kenaikan 54 poin atau menguat 0,36% ke level Rp 15.004. Dolar AS berada di posisi tertingginya Rp 15.018 dan terendahnya Rp 14.950.
Mata uang Paman Sam menguat terhadap rupiah secara harian hingga mingguan. Namun jika dilihat dari awal tahun, dolar AS masih melemah terhadap rupiah sebesar 3,60%.
Dolar AS hari ini menguat terhadap hampir semua mata uang dunia. Greenback paling besar menguat terhadap dolar Taiwan sebesar 0,67%, dolar Selandia Baru sebesar 0,61%, won Korea 0,47% hingga euro 0,36%.
Dolar AS hanya melemah terhadap dolar Hong Kong sebesar 0,04%.
Sementara nilai tukar rupiah nasibnya beragam. Mata uang garuda menguat terhadap won Korea Selatan, ringgit Malaysia hingga dolar Taiwan. Namun rupiah keok terhadap euro, pound sterling, yen, dolar Singapura hingga baht.
sebenarnya menguat terhadap mayoritas mata uang dunia. Rupiah hanya melemah terhadap dolar AS, euro dann yen Jepang.
Sumber: detik.com
Komentar