MILAN - AC Milan akhirnya mengumumkan perpanjangan kontrak Rafael Leao, Jumat (2/6). Pemain asal Portugal itu sudah meneken kontrak baru yang mengikatnya sampai 2028.
Leao kabarnya sudah menandatangani dokumen awal sejak tiga pekan lalu. Namun, pengumuman dan penandatanganan resmi kontrak barunya itu baru dilakukan hari ini, Jumat (2/6).
"Saya sangat senang. Ini sesuatu yang ingin saya lakukan dan sekarang sudah selesai," ujar Leao seperti dilansir Football Italia.
"Kami harap bisa melakukan hal-hal hebat bersama-sama di masa depan. Kami mencapai kesepakatan dan saya sangat senang."
"Sekarang fokus kami ke pertandingan melawan Verona dan kemudian musim depan. Kami ingin meraih banyak hal," katanya.
Rafael Leao gabung Milan pada musim panas 2019. Sejak saat itu, Leao sudah tampil 162 kali di semua kompetisi, mencetak 41 gol dan 29 assist.
Sejumlah sumber mengklaim Leao mendapat kenaikan gaji menjadi 5 juta euro per musim. Pemain berusia 23 tahun itu juga dipagari dengan klausul rilis senilai 175 juta euro.
Sumber: detik.com