JAKARTA – Lionel Messi dilaporkan akan ikut Timnas Argentina bertandang ke Timnas Indonesia. Albiceleste menjalani tur Asia pada FIFA Matchday bulan depan.
Indonesia vs Argentina digelar, Senin (19/6/2023). Laga itu akan digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno Jakarta.
Sebelum itu, Argentina akan menjalani laga di China terlebih dulu. Tim Tango akan melawan Australia pada lima hari sebelumnya.
Pertanyaan apakah Messi akan bermain di saat Indonesia vs Argentina sudah banyak. Ketum PSSI, Erick Thohir, menegaskan juara Piala Dunia 2022 itu akan membawa skuad terbaik.
Media Argentina, El Destape, sudah menyiarkan kabar bahwa Messi sudah bilang kepada pelatih Lionel Scaloni dan federasi sepakbola Argentina, AFA, akan ikut ke Indonesia.
“Lionel Messi sudah membuat keputusan bersama timnas Argentina jelang persahabatan melawan Australia dan Indonesia di dua pertandingan FIFA Matchday,” kata laporan di El Destape.
“Sang kapten, juara dunia di Qatar 2022, sudah memberitahu kepada AFA dan Lionel Scaloni, tentang apa yang akan dia lakukan dalam pertandingan Juni 2023,” tulisan itu menambahkan.
El Destape juga mengklaim Scaloni akan membawa tim terbaik dalam Tur Asia, kecuali Lisandro Martinez yang dipastikan absen karena cedera.
“Striker PSG (Messi) sudah memberitahu bahwa dia akan hadir dalam dua pertandingan itu [lawan Australia dan Indonesia] meski faktanya tidak ada poin yang dipertaruhkan,” kata tulisan di El Destape itu.
Sumber: detik.com
Komentar