HUT Bhayangkara ke-77, Turnamen Basketball Dibuka Kapolres Dumai

OLAHRAGA577 Dilihat

DUMAI – Meriahkan HUT Bhayangkara ke-77, Turnamen Basket Ball 3×3 dibuka langsung Kapolres Dumai AKBP Nurhadi Ismanto, Sabtu (1/7/2023) sore, di Lapangan Basket Ball Taman Bukit Gelanggang.

Turnamen yang menggunakan sistem Pool tersebut diikuti 28 Tim, baik lokal maupun luar kota, seperti Duri, Siak dan Pekanbaru.

Ketua panitia Basuki Rachmanto dalam laporannya katakan bahwa turnamen berlangsung selama dua hari berturut turut hingga malam hari.

“Kapolres Cup dalam rangka HUT Bhayangkara ke-77 ternyata diikuti antusias peserta luar kota, seperti Mandau (Duri), Siak dan Pekanbaru,” ucap Basuki Rachmanto.

Sementara Ketua Perbasi Kota Dumai Riau Satrya Alamsyah sampaikan, bahwa saat ini Perbasi Dumai belum miliki lapangan indoor. “Jadi kalau mau latihan atau pertandingan menggunakan lapangan di TBG,” kata Riau Satrya.

Diterangkannya lagi, dalam rangka menyambut Kota Dumai sebagai Tuan Rumah Porprov Riau 2026 nanti, Pemko Dumai rencananya akan membangun fasilitas olahraga atau stadion, termasuk lapangan basket indoor di Kelurahan Tanjung Palas.

“Semoga dari turnamen ini bisa muncul bibit atlet yang akan tampil pada Porprov Riau 2026 nanti..,” pungkas Riau Satrya Alamsyah.

Kapolres Nurhadi Ismanto juga berharap sama. “Lewat turnamen ini bisa tumbuh atlet profesional.. atlet yang jadikan olahraga basket ball sebagai profesi yang menghasilkan finansial dan ekonomi..,” ucap Nurhadi Ismanto.

Setelah turnamen dibuka resmi, AKBP Nurhadi Ismanto selanjutnya lakukan lemparan bola pertama, tanda turnamen bisa dimulai, diikuti foto bersama.

Turut hadir dalam opening turnamen Kasat Binmas AKP Hardiyanto dan Kapolsek Dumai Timur AKP Yusup Purba.

Basket Ball 3×3 (diucapkan three on three ) adalah variasi dari bola basket yang dimainkan tiga sisi, dengan satu papan belakang dan pengaturan setengah lapangan .

Basket Ball 3×3 diisi oleh 3 pemain lapangan serta 1 pemain cadangan tiap Tim.(ES)***

Editor: Redaksi

Komentar