8 Ciri-ciri Pria yang Tidak Bisa Melupakan Mantannya

8 Ciri-ciri Pria yang Tidak Bisa Melupakan Mantannya
Foto: Getty Images/iStockphoto/Filmstax

JAKARTA - Apa kekasihmu punya mantan terindah? Jangan-jangan dia belum melupakan mantannya. Ini dia ciri-ciri pria yang tidak bisa melupakan mantannya.

Jika kamu baru saja menjalin cinta dengan pria yang sebelumnya sangat patah hati, mungkin boleh curiga. Jangan-jangan dia memiliki ciri-ciri pria yang tidak bisa melupakan mantannya.

Wajar jika seseorang sulit melupakan mantan kekasih. Ini karena ketidakamanan emosional, sakit hati, putus asa, dan keraguan diri yang meresap ke dalam jiwa dan menghancurkan keyakinannya pada cinta.

Menjadi orang yang jatuh cinta dengan pria yang tidak bisa melupakan mantannya bahkan lebih menyakitkan. Apa saja ciri-ciri pria yang tidak bisa melupakan mantannya?

Berikut ciri-ciri pria yang tidak bisa melupakan mantannya:

1. Suka mengingat kenangan

Apakah kekasihmu sering menceritakan mantan kekasihnya tanpa sadar? Jika seorang pria seringkali terjebak dalam kenangan tentang mantan, seperti mengingat momen indah atau mengulangi momen pahit, ini bisa menjadi tanda bahwa dia sulit melupakan mantan.

Mantan masih berada dalam hatinya dalam waktu yang lama. Bahkan jika ia terlihat sangat bersedih saat menceritakannya.

2. Menjaga komunikasi

Pernah melihat chat mantannya dengan kekasihmu baru-baru ini? Kalau pria tersebut terus mencoba untuk tetap berhubungan dengan mantan, baik melalui pesan teks, panggilan telepon, maupun media sosial, itu menunjukkan bahwa dia belum siap untuk melepaskan hubungan tersebut.

3. Mencari informasi terbaru tentang mantan

Mungkin kekasihmu mendengar bahwa mantannya sudah punya pacar baru. Kemudian tanpa sengaja kamu melihat dia mencari informasi terbaru mengenai hal tersebut.

Ini bisa menjadi ciri-ciri pria yang tidak bisa melupakan mantannya. Dia akan terus penasaran tentang mantannya itu.

4. Membandingkan dirimu dan mantan

Saat bertengkar, tanpa sengaja kekasih membandingkanmu dengan mantannya. Mungkin dia memang belum benar-benar melupakan mantan.

Jika seseorang terus-menerus membandingkan pasangannya yang baru dengan mantan pacarnya dalam hal penampilan, kepribadian, atau hubungan intim, itu bisa menandakan bahwa dia masih belum bisa melupakan mantan.

5. Memiliki mood berubah-ubah tanpa sebab

Kalau kekasih barumu sering mengalami perubahan suasana hati yang drastis, seperti kesedihan, kemarahan, atau kekecewaan yang terkait dengan mantan pacarnya, itu bisa menjadi indikasi bahwa dia masih terikat emosional dengan hubungan yang berakhir. Ini tentu menjadi ciri-ciri pria yang tidak bisa melupakan mantannya.

6. Masih menyimpan barang mantan

Jika kekasihmu masih menyimpan atau menggantungkan diri pada barang-barang kenangan dari hubungan dengan mantan pacarnya, seperti foto-foto, hadiah, atau surat, itu menunjukkan bahwa dia sulit melepaskan masa lalu.

Buat apa menyimpan barang pribadi bersama mantan kekasih? Mungkin kamu perlu berdiskusi secara mendalam mengenai hal ini.

7. Sering mengajak kencan ke tempat yang sama dengan mantan

Apakah pacarmu sering mengajak kencan ke tempat yang sama dengan mantan? Mungkin dengan alasan ini adalah restoran atau tempat favoritnya.

Ini bisa menjadi ciri-ciri pria yang tidak bisa melupakan mantannya. Dia berusaha untuk tetap tinggal dalam sedikit kenangan yang ada sang mantan.

8. Tetap aktif dengan keluarga mantan

Jangan menerima alasan 'tidak enakan' jika kekasih masih terus aktif terlibat dengan anggota keluarga mantan. Bersikap sopan dan ramah boleh tapi tidak perlu terlibat di dalamnya lagi.

Ini menunjukkan bahwa kekasihmu masih terikat dengan keluarga mantan atau bertujuan untuk terlibat aktif dalam kehidupan mereka karena alasan tertentu.

Apakah ciri-ciri pria yang tidak bisa melupakan mantannya ada pada kekasihmu saat ini?

Sumber: detik.com

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index